8 Kategori Barang yang Butuh Penanganan Khusus Saat Dikirim

8 Kategori Barang yang Butuh Penanganan Khusus Saat Dikirim

Dalam dunia logistik, satu kesalahan umum yang sering terjadi adalah menganggap semua barang bisa dikirim dengan cara yang sama. Padahal, kenyataannya setiap jenis barang memiliki karakteristik risiko, kebutuhan teknis, dan metode pengiriman yang berbeda.

Itulah sebabnya, bukan hanya barangnya yang perlu diperhatikan tapi juga jenis jasa ekspedisi yang dipakai. Salah memilih layanan bisa membuat barang rusak, tertahan, atau bahkan ditolak di pelabuhan.

Perhatikan 8 Kategori Barang yang Butuh Penanganan Khusus Saat Dikirim dibawah ini:


1. Barang Sensitif Suhu

Butuh layanan: Cold Chain Logistics / Reefer Transport

Barang yang sensitif suhu sangat bergantung pada kondisi lingkungan selama perjalanan. Sedikit saja suhu naik atau turun drastis, kualitasnya bisa langsung menurun.

Contoh:

  • Frozen food

  • Daging dan seafood

  • Produk susu (dairy)

  • Vaksin & obat biologis

  • Bunga segar

Barang seperti ini tidak boleh dikirim dengan truk bak biasa atau container biasa. Mereka harus dikirim menggunakan:

  • Reefer container (kontainer berpendingin)

  • Cold truck

  • Insulated box dengan ice gel

Jika dikirim lewat ekspedisi umum tanpa sistem pendingin, risiko rusak hampir pasti terjadi.


2. Barang Farmasi & Medis

Butuh layanan: Medical & Pharmaceutical Logistics

Produk medis menuntut ketepatan suhu, kebersihan, dan keamanan tinggi.

Contoh:

  • Obat-obatan

  • Alat kesehatan

  • Reagen lab

  • Cairan infus

Jenis barang ini tidak cukup hanya “dikirim cepat”. Mereka butuh:

  • Kendaraan bersih & tertutup

  • Kontrol suhu (jika diperlukan)

  • Handling khusus saat bongkar muat

Karena itu, barang farmasi idealnya dikirim oleh ekspedisi yang memiliki SOP medis, bukan cargo umum.

Baca: Tarif ekspedisi laut surabaya balikpapan


3. Bahan Kimia & Cairan

Butuh layanan: Chemical & Liquid Cargo

Bahan kimia tidak hanya berisiko bocor, tapi juga bisa:

  • Bereaksi dengan panas sampai meledak

  • Merusak barang lain

  • Berbahaya bagi manusia

Contoh:

  • Cat

  • Thinner

  • Alkohol industri

  • Oli

  • Cairan pembersih

Pengiriman bahan ini harus memakai:

  • Drum atau IBC tank

  • Pallet khusus

  • Kendaraan dengan izin bahan kimia

Ekspedisi reguler sering kali tidak menerima jenis barang ini tanpa deklarasi (pengirim harus memberi tahu admin ekspedisi secara tertulis bahwa: “Ini isinya bahan kimia / cairan / barang berbahaya, bukan barang biasa)


4. Barang Mudah Terbakar (Dangerous Goods)

Butuh layanan: DG Cargo / Dangerous Goods Handling

Contoh:

  • Tabung gas

  • Baterai lithium

  • Aerosol

  • Bahan bakar

  • Kembang api

Barang ini masuk kategori Dangerous Goods (DG) yang diatur secara ketat. Mereka butuh:

  • Kemasan DG

  • Label dan dokumen MSDS

  • Armada yang diizinkan

Hanya ekspedisi tertentu yang boleh menangani barang kiriman seperti ini.


5. Barang Mudah Pecah (Fragile)

Butuh layanan: Fragile Handling Cargo

Contoh:

  • Kaca

  • Keramik

  • Alat laboratorium

  • Peralatan Dapur

  • Lampu

Barang ini memerlukan:

  • Packing kayu yang sesuai standar

  • Bubble wrap tebal

  • Penataan khusus di kendaraan

Kirim kategori barang seperti ini harus juga ditangani jasa ekspedisi yang berpengalaman karena tidak semua perusahaan ekspedisi biasa menangani barang fragile.


6. Barang Elektronik Bernilai Tinggi

Butuh layanan: Secure Cargo / High Value Cargo

Contoh:

  • Laptop

  • Server

  • Mesin industri

  • Panel kontrol

Butuh:

  • Packing anti-shock

  • Asuransi

  • Sistem tracking

  • Gudang aman

Kirim barang kategori seperti ini risikonya sangat tinggi terhadap kerusakan dan kehilangan. Makanya dibutuhkan ekspedisi yang profesional dan amanah untuk dipakai layanannya.


7. Barang Besar & Berat

Butuh layanan: Heavy Cargo / Project Logistics

Contoh:

  • Genset

  • Mesin produksi

  • Alat berat

  • Lemari besi

Mereka butuh:

  • Forklift

  • Crane

  • Lowbed truck

  • Perencanaan rute

Tidak bisa ditangani oleh cargo reguler. Harus ditangani juga sama ekspedisi yang sudah berpengalaman


8. Dokumen & Barang Bernilai Tinggi

Butuh layanan: Secure Courier & Special Cargo

Contoh:

  • Arsip legal

  • Sertifikat

  • Barang seni

  • Barang antik

Mereka butuh:

  • Pengamanan ekstra

  • Tracking ketat

  • Kadang pengawalan


Kenapa Salah Pilih Ekspedisi Bisa Jadi Masalah Besar?

Banyak pengirim baru menyadari satu hal penting setelah mengalami kerugian: kerusakan barang, keterlambatan, atau penolakan pengiriman hampir selalu terjadi karena salah memilih jasa ekspedisi.

  • Barang farmasi rusak karena suhu tidak stabil.

  • Barang kimia bocor karena salah kemasan.

  • Barang elektronik pecah karena tidak dipacking dengan benar.

  • Mesin berat terlambat karena armada tidak sesuai.

Masalah-masalah ini bukan karena barangnya buruk, melainkan karena tidak ditangani oleh ekspedisi yang tepat. Di sinilah letak perbedaan antara cargo biasa dan mitra logistik profesional.

Baca juga: Jasa ekspedisi surabaya makassar yang murah


Nakulle Logistik: Spesialis Pengiriman Barang yang Butuh Penanganan Khusus

Sebagai perusahaan ekspedisi yang fokus pada pengiriman antar kota dan antar pulau, kami memiliki pengalaman nyata dalam menangani berbagai kategori barang dengan risiko tinggi, termasuk:

  • Barang Farmasi & Medis

  • Bahan Kimia & Cairan

  • Barang Mudah Pecah (Fragile)

  • Barang Elektronik Bernilai Tinggi

  • Barang Besar & Berat (heavy cargo & mesin)

  • Barang pindahan rumah & kantor

Setiap kategori barang tersebut ditangani dengan standar pengemasan, armada, dan prosedur yang berbeda, bukan disamaratakan seperti ekspedisi umum.

Dengan dukungan:

  • Tim handling berpengalaman

  • Armada yang sesuai (truk box, kontainer/peti kemas, lowbed, dll)

  • Sistem pengamanan & pengemasan profesional

  • Layanan konsultasi sebelum pengiriman

Nakulle Logistik siap membantu memastikan barang Anda sampai dengan aman, utuh, dan sesuai jadwal.


Jangan Ambil Risiko untuk Barang Bernilai Tinggi Anda

Jika Anda mengirim barang yang sensitif, mahal, besar, atau berisiko tinggi, memilih ekspedisi yang tepat bukan soal harga murah melainkan soal keamanan, tanggung jawab, dan profesionalisme. Ingat! ada harga ada kualitas.

Dan itulah alasan mengapa banyak perusahaan, distributor, hingga pemilik proyek mempercayakan pengirimannya kepada Nakulle Logistik.

Jika Anda butuh jasa ekspedisi surabaya kendari yang bisa melayani 8 kategori barang yang saya sebutkan diatas, Nakulle Logistik solusinya.

5/5 - (1 vote)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

New Order

[variable_1] Dari [variable_2] Menggunakan Jasa [variable_3] [amount] Menit Yang Lalu.